Blogger Bertuah
Diberdayakan oleh Blogger.
Ping your blog, website, or RSS feed for Free

7 Cara Berhenti Khawatir Kekurangan Uang




Ide Muda, Harga barang kebutuhan yang terus naik, serta biaya pendidikan dan kesehatan yang semakin tinggi, seringkali membuat kita khawatir. Bisakah kita memenuhi kebutuhan kita dalam jangka panjang dengan cara yang layak? Mampukah kita menyekolahkan anak di tempat yang berkualitas? Bagaimana kalau tiba-tiba terjadi perampingan karyawan dan kita termasuk yang di-PHK? Masih adakah uang yang bisa ditabung agar kita bisa pensiun sambil tetap menikmati hidup?

Hal-hal tersebut adalah sesuatu yang nyata, dan sulit rasanya untuk tidak memikirkannya. Sebab, memiliki uang artinya sama dengan rasa mampu untuk bertahan hidup. Jika keuangan sedang surut, kita merasa pertahanan hidup kita terancam. Padahal, apa yang kita perlukan untuk bertahan dan apa yang kita yakini kita butuhkan untuk bertahan hidup adalah dua hal yang berbeda. Perasaan diri kita lah yang terancam. Sebab, memiliki cukup uang membuat kita merasa berharga sebagai manusia.

Nah, karena kekhawatiran ini kerap kita rasakan akhir-akhir ini, apa yang sebaiknya kita lakukan?

1. Berhentilah memikirkan hal-hal yang belum terjadi. Kekhawatiran tentu berkaitan dengan masa depan, sementara pada saat ini kita mungkin belum mengalami kekurangan uang. Coba pahami situasi Anda saat ini, apakah segalanya masih dapat Anda atasi? Setidaknya, Anda masih bisa bekerja dengan gaji yang cukup baik. Pernah mendengar bahwa banyak orang  tak punya tabungan, atau bahwa orang Indonesia tidak disiplin menabung? Kebanyakan dari mereka justru tak pernah mengkhawatirkan soal uang. Lagipula, terus-menerus khawatir bakal kekurangan uang toh tidak akan menyelesaikan masalah. Anda malah jadi tidak produktif saat bekerja.


2. Gunakan waktu yang ada untuk mencari uang tambahan. Daripada menghabiskan waktu dengan mengkhawatirkan bagaimana jika Anda kelak tidak punya uang, lebih baik gunakan waktu tersebut untuk mencari penghasilan tambahan. Entah dengan mencari pekerjaan sampingan, atau membuka bisnis kecil-kecilan. Mungkin tidak sesederhana itu mewujudkannya, tetapi paling tidak Anda telah berusaha.


3. Percaya diri. Salah satu alasan mengapa kita mengkhawatirkan kondisi keuangan kita adalah karena kita kurang percaya diri dengan kemampuan kita untuk memiliki penghasilan. Percaya diri datang dari kesuksesan, dan kesuksesan terjadi karena kita melakukan tindakan nyata. Cobalah untuk melakukan sesuatu, tanpa terlalu ribet memikirkan hasilnya. Belajarlah dari usaha dan kegagalan Anda, dan jangan menyerah.


4. Tingkatkan daya saing Anda. Bila Anda menyadari bahwa Anda kurang dilirik oleh atasan untuk menangani proyek-proyek penting, atau jarang menerima kenaikan gaji, segera cermati penyebabnya. Apakah Anda kurang berani meminta kenaikan gaji, atau Anda memang tidak mempunyai kemampuan untuk bersaing dengan orang lain? Kalau memang ini jawabannya, segera tingkatkan kompetensi Anda. Ketika Anda merasa mampu melakukan proyek-proyek yang selama ini diberikan kepada rekan kerja, sampaikan hal itu pada atasan. Dengan mendapatkan kepercayaan dari perusahaan, Anda akan tahu bahwa Anda cukup berharga di perusahaan ini. Bila Anda memang cukup berharga, tak ada yang perlu dikhawatirkan bukan?

5. Ubah gaya hidup Anda.
Cermati bagaimana gaya hidup Anda sekarang. Malas membawa makanan yang sudah dimasak asisten rumah tangga, dan lebih suka makan siang di luar kantor? Mudah tergoda untuk membeli majalah, CD, DVD, atau pernak-pernik yang lucu? Tak mau kalah jika teman Anda memborong pakaian, tas, dan sepatu yang sedang didiskon, atau membeli gadget terbaru? Nah, ubah semua kebiasaan buruk Anda tersebut. Berhematlah mulai dari hal yang paling kecil. Ketika berhemat sudah menjadi kebiasaan, tanpa Anda sadari Anda telah menyisihkan sebagian gaji Anda untuk ditabung.

6. Hiduplah dengan sehat
. Dengan hidup sehat sejak awal, Anda menabung untuk masa tua. Makan enak semaunya, begadang, jarang olahraga, hanya akan menabung penyakit. Jangan lupa, segala penyakit yang populer diderita kaum urban (diabetes, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan lain sebagainya) adalah karena kita tidak memedulikan tubuh kita. Tidurlah dengan cukup, minum banyak air putih, berolahraga lah secara teratur, dan gunakan cuti Anda untuk berlibur sepenuhnya.


7. Syukuri apa yang Anda miliki. Anda masih bekerja di perusahaan yang kondisinya sehat, digaji dengan layak, diberi tunjangan kesehatan dan pendidikan untuk anak, punya rumah dan kendaraan (meskipun masih mencicil), juga punya suami yang masih memberikan nafkah secara teratur untuk keluarga. Maka, bertanggung jawablah dengan apa yang sudah Anda miliki. Artinya, Anda tidak menyi-nyiakan semua anugerah tersebut, dan menggunakannya dengan cara yang terbaik.





READ MORE - 7 Cara Berhenti Khawatir Kekurangan Uang

Tiga langkah sederhana Mengatasi "Penyakit" Susah Konsentrasi dan Bosanan



Ide Muda, Tiga langkah sederhana Mengatasi "Penyakit" Susah Konsentrasi dan Bosanan ::

Pertama, kenali penyebabnya. Ada dua kemungkinan penyebab gangguan tersebut. Pertama, kemungkinan Anda memikirkan hal lain daripada memikirkan pekerjaan Anda saat itu. Kedua, Anda merasa tidak senang dengan apa yang Anda lakukan saat itu. Rasa tidak senang Anda pada suatu pekerjaan akan membuat Anda jengkel atau terpaksa saat melakukannya. Alhasil, fokus Anda terganggu, dan rasa bosan pun menumbuh.

Artinya, mengingat kembali apa sajakah yang Anda lakukan saat melakukan pekerjaan tersebut? Benarkah Anda saat itu benar-benar memikirkan pekerjaan yang saat itu Anda lakukan, atau justru memikirkan hal atau masalah lain? Jika jawabannya adalah Anda telah memikirkan hal-hal lain daripada memikirkan pekerjaan Anda saat itu, maka inilah penyebabnya. 

Kedua, lakukan pekerjaan tersebut dengan sepenuh hati. Melakukan pekerjaan apa pun dengan sepenuh hati akan membuat diri Anda merasa bahagia luar biasa. Anda tahu mengapa? Karena ketika Anda melakukan pekerjaan tersebut dengan sepenuh hati, Anda akan merasa senang karenanya. Berita baiknya, Anda akan semakin mudah konsentrasi.

Ketiga, kenali manfaat yang dapat Anda berikan kepada orang lain dari pekerjaan tersebut. Bayangkan manfaatnya. Dan bayangkan senyum bahagia mereka yang menerima manfaat dari apa yang Anda lakukan. Lalu ucapkan puji syukur Alhamdulillah, karena Anda bisa melakukannya. Lakukan ini berkali-kali tanpa henti.Rahasia untuk konsentrasi dan hidup penuh semangat tanpa ada rasa bosan adalah memastikan setiap apa yang kita lakukan memberi manfaat kepada banyak orang. Memastikan kita melakukannya dengan tulus ikhlas, sepenuh hati. Memastikan kita terus melakukannya tanpa pamrih. Selamat melangkah dan menjadi pribadi yang fokus dan penuh semangat!






READ MORE - Tiga langkah sederhana Mengatasi "Penyakit" Susah Konsentrasi dan Bosanan

5 Ide Sederhana Yang Membuat Kaya Raya



Terkadang gagasan yang tiba-tiba muncul di kepala, walau seolah terlihat sepele bisa menjadi penemuan baru. Selain bermanfaat bagi orang banyak, juga membuat si penemu kaya raya. Ini contohnya:
 
 
1.Bette Graham - Mistake Out
Sekitar tahun 1951, Ms Graham menjadi sekretaris eksekutif yang sering mengetik dokumen penting. Agar tak usah mengulang mengetik dokumen setiap kali ada salah ketik, ia menggunakan cat putih yang ia ramu sendiri. Ternyata cat putih plus kuas kecil yang dinamakannya Mistake Out itu disukai teman-temannya juga. Akhirnya ia mendirikan pabrik Mistake Out.

Pada tahun 1972, omset usahanya sudah lima juta botol Mistake Out setiap tahunnya. Ketika ia meninggal tahun 1980, kekayaannya mencapai 47,5 juta dolar AS. Siapa sangka ide kecil itu bisa membuatnya kaya.

Mistake Out dikenal juga sebagai Liquid Paper, atau kita menyebutnya "Tipe-X".


2.Earle Dickson - Band-Aid
Capek berkali-kali menempelkan perban pada jari istrinya yang sering terluka saat mengiris makanan di dapur, Earle Dickson menemukan cara jitu. Ia menggunting kain kasa kecil lalu menempelkannya di selotip.

Dengan cara ini, kain kasa jadi mudah ditempelkan pada luka kecil. Ternyata ide yang dimunculkan pada sekitar tahun 1920-an itu cukup brilian sampai-sampai perusahaan tempatnya bekerja, Johnson & Johnson memproduksinya secara massal dan Earle Dickson sendiri diangkat menjadi wakil presiden Johnson & Johnson.


3. Albert J. Parkhouse - Gantungan Baju

Ia kehabisan cantelan jaket di dinding saat tiba di tempatnya bekerja. Albert J. Parkhouse, yang bekerja di pabrik kawat pada sekitar tahun 1903 akhirnya menemukan ide. Kawat ia bentuk oval dengan dua ujung kawat disatukan sehingga menjadi kaitan. Dengan kawat bentukan, itu ia bisa menggantungkan jaket dan mencantelkannya dengan mudah di dinding, tanpa mengganggu jaket lain yang ada di sana. Itulah awal ditemukannya gantungan baju.
Sekarang siapa yang tak membutuhkan gantungan baju? Ide kecil itu kini jadi bisnis besar. Inilah bukti bahwa masalah kecil bisa jadi ide sukses yang luar biasa.


4.Arthur Fry - Post-it
Bagaimana cara membuat catatan yang mudah ditempel, mudah dilihat, dan mudah pula dilepas? Arthur Fry punya caranya. Idenya didapat dari temannya yang memanfaatkan lem gagal (tidak lengket) sebagai bahan penempel kertas untuk menandai halaman di kitabnya. 

Arthur lalu mengembangkannya menjadi produk yang belakangan dikenal sebagai Post-it.Post-it, ide kecil itu, kemudian menjadi produk andalan 3M (perusahaan yang mempekerjakan Arthur) dan menjadi bisnis besar. Kini, dunia mengenalnya sebagai "kertas catatan tempel" yang populer.
5. Toru Kumon - Kumon
Anak pertama Toru Kumon, seorang guru matematika SMA di Jepang, sulit belajar matematika. Kumon lalu membuat metode (modul) pelajaran matematika bagi anaknya agar memudahkannya memahami ilmu hitung ini pada tahun 1954. Metode itu ia namakan Metode Kumon. Ternyata dengan metode itu anaknya bisa mengikuti pelajaran matematika dengan sangat baik. Setelah itu para tetangganya ingin mencoba metode yang sama. Kumon lalumendirikan Kumon Center.

Kini sebanyak 26.000 Kumon Center berdiri di 44 negara dengan pola pengembangan jaringan franchise.

Jadi, tak ada salahnya membiarkan pikiran mengembara mencari ide-ide kreatif. Tak heran, orang-orang yang bekerja di bidang kreatif selalu dianjurkan memiliki pola pikir yang "out of the box". Dari ide-ide yang tak lazim maka penemuan-penemuan baru bermunculan.

Pastinya, 5 penemu di atas bermula dari pengamatan terhadap sesuatu hal, lalu membiarkan pikiran mencari solusi. Dari sana muncullah ide. Awalnya hanya ada dalam "impian". Akhirnya kesuksesan diraih ketika bangun dan menangkap mimpi, serta menjadikannya kenyataan.
 
 
 
 
 
 
READ MORE - 5 Ide Sederhana Yang Membuat Kaya Raya

4 Alasan Untuk Rajin Berenang



Ide Muda, Kegiatan olahraga yang kita pilih hendaknya disesuaikan dengan kondisi kesehatan dan juga target yang ingin diraih. Berenang adalah salah satu jenis olahraga kardio yang direkomendasikan karena minim risiko dan efektif membakar kalori.

Simak 4 alasan utama mengapa Anda sebaiknya tidak malas berolahraga air ini.

1. Menguatkan seluruh otot

Tak banyak jenis olahraga yang mampu mengencangkan seluruh bagian tubuh tanpa harus menghabiskan waktu seharian di pusat kebugaran. Dengan berenang, bukan hanya otot punggung dan tangan saja yang makin kuat, melainkan juga bagian batang tubuh (core) ikut terlatih. Semua bisa dilakukan tanpa perlu mengangkat berat tubuh.

2. Low impact
Berenang adalah olahraga dengan benturan rendah (low impact) sehingga cocok dilakukan oleh mereka yang baru pulih dari cedera dan ingin kembali membangun kekuatan. Jika lari menjadi olahraga kegemaran Anda, maka berenang adalah pilihan tepat keesokan harinya sehingga lutut bisa berisitrahat.

3. Bikin panjang umur

Sebuah penelitian menunjukkan olahraga ini bisa menjadi cara untuk memperpanjang umur. Kelompok perenang memiliki risiko kematian 50 persen lebih rendah ketimbang mereka yang hidupnya pasif alias tak pernah berolahraga.

4. Menyenangkan

Renang adalah jenis olahraga yang banyak membakar kalori tanpa perlu berkeringat. Meski bukan anak-anak, bermain air di kolam renang juga akan membuat kita merasa lebih bebas dan bahagia.





READ MORE - 4 Alasan Untuk Rajin Berenang

Dicari: Penerus Bill Gates dan Steve Jobs



Ide Muda, Simon Cowell dan Will.i.am, dua nama besar di dunia reality show dan musik, akan bekerja sama dalam menciptakan sebuah acara televisi baru. Uniknya, mereka tidak akan menciptakan sebuah reality show musik baru, tetapi tentang dunia teknologi.

Mereka akan mencari seseorang yang diharapkan bisa menjadi penerus kesuksesan pionir dunia teknologi, seperti Steve Jobs, Bill Gates, dan Mark Zuckerberg.

"Kami sedang mengerjakan sebuah proyek yang disebut X Factor for Tech," kata Will.i.am, seperti dikutip dari The Sun.

"Nyanyian dan pertunjukan menciptakan beberapa pekerjaan. Namun, ini (X Factor for Tech) bisa menghadirkan banyak sekali pekerjaan," lanjut Will.i.am. "Acara ini adalah mengenai berhubungan dengan anak muda dan memberikan mereka sebuah platform untuk mengekspresikan diri mereka sendiri—entah itu lewat science atau matematika."

Informasi mengenai kerja sama Cowell dan Will.i.am pertama kali muncul saat Will sedang berbicara pada sebuah acara konferensi teknologi di London.

Simon Cowell dikenal sebagai juri dan orang di balik layar beberapa acara reality, seperti American Idol dan X-Factor. Cowell banyak dipuji karena mampu menghadirkan acara yang menarik, sekaligus dibenci karena komentarnya yang pedas.

Will.i.am, selain jadi pentolan grup musik The Black Eyed Peas, dikenal sebagai pelatih di acara reality show The Voice. Nama Will.i.am sendiri sudah tidak asing lagi di dunia industri teknologi. Saat ini, Will.i.am menduduki jabatan Director of Creative Innovation di Intel.

Dunia teknologi sendiri sudah menarik begitu banyak perhatian. Buku-buku biografi tentang pendiri perusahaan teknologi, seperti Steve Jobs, laku keras di pasaran. Film yang menceritakan tentang pendiri Facebook, The Social Network, pun memenangi beberapa penghargaan.

Apakah X Factor for Tech akan terwujud? Jika ya, mampukah ia mendapatkan respons positif dari penonton? Kita tunggu saja!






READ MORE - Dicari: Penerus Bill Gates dan Steve Jobs

Tak Hanya Indonesia, "BBM Error" Terjadi di Asia Pasifik



Ide Muda, Beberapa pengguna BlackBerry di Jakarta mengeluhkan tak bisa mengirim atau menerima pesan via BlackBerry Messenger (BBM).

Masalah ini ternyata tak hanya dialami oleh pengguna di Jakarta atau Indonesia. Sebagian pengguna BlackBerry di negara-negara Asia Pasifik mengalami masalah serupa.


Ini terungkap dari pernyataan BlackBerry di
fanpage Facebook BlackBerry Indonesia pada sebuah posting yang berisi: 

"Sebagian pengguna BlackBerry di Asia Pasifik gangguan dengan layanan BBM. Kami sedang menyelidikinya. Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini."

Informasi terganggunya layanan
chat BlackBerry ini juga dilayangkan oleh dua akun Twitter resmi milik XL, @XLCare. "Saat ini sedang ada maintenance dari RIM yang berdampak pada layanan BBM," sebut akun @XLCare pada pukul 12.28 WIB.

Seperti diberitakan sebelumnya, BlackBerry Messenger dilaporkan bermasalah pada Rabu (3/10/2012) sejak pukul 11.00.




READ MORE - Tak Hanya Indonesia, "BBM Error" Terjadi di Asia Pasifik

Agar Langsing, Cukupi Kebutuhan Nutrisi



Ide Muda, Penambahan berat badan sangat berpengaruh pada kadar gula darah, karena semua makanan yang disantap akan diubah menjadi gula dalam darah. Ketika semua makanan sudah diubah menjadi gula dan diserap tubuh, saat itulah Anda akan merasa kenyang. Hal sebaliknya akan terjadi ketika Anda merasa lapar.

Kadar gula yang terlalu fluktuatif akan membuat tubuh mudah merasa lapar, dan hanya bisa dipuaskan dengan porsi makan yang besar.

"Makan enam kali sehari, yang meliputi tiga kali makan besar dan tiga kali snack ini akan membantu menjaga kestabilan gula darah, dan menghindari makan berlebih,"  ujar ahli gizi klinis, dr Ida Gunawan, MS, SpGK, saat peluncuran produk camilan rendah kalori di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Namun setiap kali makan, sebaiknya Anda mengonsumsi jenis makanan yang dibutuhkan tubuh, seperti karbohidrat, lemak, vitamin, mineral, serat, protein, dan lain-lain. Semua orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda akan hal ini.

"Menghindari konsumsi salah satu nutrisi ini akan membuat Anda mengalami defisiensi nutrisi, karena pada dasarnya semua nutrisi ini diperlukan tubuh. Hanya saja, Anda harus perhatikan porsinya," katanya.

Untuk Anda yang memiliki aktivitas dan berat badan yang normal, kebutuhan karbohidrat bisa mencapai 45-65 persen dari porsi total makanan yang disantap. Protein 12-20 persen, lemak 20-30 persen, dan serat mencapai 20-30 persen per hari.

Yang juga perlu Anda perhatikan adalah vitamin dan mineral yang Anda butuhkan. Kalsium, misalnya, harus disesuaikan dengan usia. Remaja membutuhkan asupan mineral yang banyak terdapat pada susu ini sekitar 500 mg/hari. Semakin bertambahnya usia, kebutuhan kalsium Anda akan semakin tinggi.


Contoh lain, kebutuhan vitamin C setiap orang tergantung pada aktivitas hariannya, dan berkisar dari 60-90 mg per harinya. Jika memiliki aktivitas yang lebih padat, sebaiknya tambahkan asupan vitamin C dalam porsi makanan Anda. "Vitamin C akan memengaruhi stamina dan metabolisme harian Anda," pungkasnya.



READ MORE - Agar Langsing, Cukupi Kebutuhan Nutrisi

Ingin Kulit Cerah? Tidurlah Pukul 22.00



Ide Muda, Merawat kulit agar tetap cantik dan sehat ternyata tak butuh biaya yang mahal. Dokter spesialis kulit dan kelamin, dr Eddy Karta, SpKK, mengungkapkan cara paling mudah dan murah untuk mendapatkan kulit cantik, sehat, dan tidak kusam, adalah minum air putih dan istirahat.

Istirahat, atau tidur, memang sudah Anda lakukan setiap hari. Tetapi Anda harus memenuhi kebutuhan tidur yang cukup, yaitu delapan jam sehari. Setelah terpapar polusi dan sinar matahari yang merusak kesehatan, kulit punya peluang untuk terbebas dari "siksaan" ini saat tidur malam. Malam hari juga menjadi waktu terbaik untuk pertumbuhan dan perbaikan sel kulit.
"Kulit sendiri mengalami banyak hal menakjubkan di malam hari, salah satunya regenerasi kulit. Regenerasi kulit ini akan berpengaruh pada kondisi kulit dan tingkat kecerahannya," jelas Eddy, saat peluncuran produk losion malam di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Proses regenerasi yang terjadi pada kulit merupakan sebuah proses pembelahan sel kulit muda untuk menggantikan lapisan kulit yang sudah tua dan rusak di lapisan teratas kulit. Proses pembelahan sel ini sebenarnya terjadi setiap waktu, hanya saja berbagai masalah yang dialami kulit akan menghambat terjadinya pembelahan ini.

"Kondisi malam hari dengan menurunnya aktivitas dan adanya irama sirkadian (kondisi tubuh secara alami untuk mengatur waktu istirahat) ini membuat proses pembelahan sel kulit lebih efektif dibanding siang hari," tukasnya.

Ia menambahkan, kondisi puncak proses pembelahan sel ternyata terjadi pada pukul 22.00. Pada jam ini, sel kulit ternyata mengalami pembelahan 30 kali lebih efektif dan sempurna dibanding jam lainnya. "Maka, hindari begadang dan tidurlah paling lambat pukul 22.00," katanya. Tidur lebih cepat juga memberi manfaat lain, lho. Misalnya, tidur jadi lebih pulas, dan lebih berenergi pada esok harinya.

Untuk mendapatkan regenerasi sel yang sempurna, kulit membutuhkan bantuan dan cadangan energi dalam melakukan aktivitasnya. Cadangan energi pembelahan sel didapatkan dari fosfat, karbohidrat, lemak, serta beberapa vitamin dan mineral yang didapatkan dari makanan.
Lalu apa yang terjadi kalau tidak tidur pukul 22.00?

Saat tubuh belum dikondisikan untuk beristirahat karena tenggat waktu pekerjaan, pembelahan sel tidak akan berlangsung sempurna dan efektif. Hal ini terjadi karena cadangan energi yang dibutuhkan untuk pembelahan sel dialihkan untuk melakukan pekerjaan lain yang Anda lakukan, yang dianggap tubuh lebih penting untuk dilakukan. Akibatnya, sel kulit tua tidak akan terkikis sempurna. Pembelahan sel baru tidak efektif, dan kulit Anda malah jadi terlihat lebih tua.




source
READ MORE - Ingin Kulit Cerah? Tidurlah Pukul 22.00

Perilaku Seks dari Zona Nyaman hingga Berbahaya


Perilaku seks pada pasangan menikah bisa menempatkan suami atau istri, juga keduanya dalam posisi tak menyenangkan atau bahkan menjurus pada membahayakan. Agar hubungan seks tetap nyaman, namun tak membosankan, pasutri perlu memahami sejumlah perbedaan perilaku seksual.

Dengan begitu Anda dan dia bisa melakukan sesuatu untuk memperbaiki kondisi, apakah mengubah "zona nyaman" menjadi lebih menggairahkan, atau ingin berada pada zona erotis, tapi batasi agar tak berada dalam zona bahaya.

"Zona Nyaman"
Kebanyakan pasutri berada pada "zona nyaman". Seks menjadi rutinitas yang membosankan. Istilahnya vanilla sex yakni perilaku seks yang regular, hubungan seks langsung pada intercourse.

Pasangan yang menjalani vanilla seks, berkali-kali melakukan hubungan seks dengan posisi misionari. Tanda lainnya, vanilla seks yang kerap menjadi "zona nyaman" namun membosankan, adalah seks tipe ini sama sekali tidak menggunakan bantuan sex toys atau properti lainnya.

Sebenarnya, baik suami maupun istri kerap merasa bosan berada di "zona nyaman", namun keduanya cenderung merasa sungkan untuk mengungkapkan keinginan dalam hubungan seksual.

Erotisme
Pada pasangan yang lebih terbuka, mereka bisa keluar dari "zona nyaman" dengan meningkatkan perilaku seks menonjolkan erotisme. Rasa bosan mendorong pasangan untuk menambah bumbu dalam hubungan seks mereka. Istilahnya kinky sex.

Sesuai namanya, perilaku seks ini boleh jadi membuat Anda dan dia merasa canggung saat melakukannya. Namun, erotisme menjadi tujuannya, demi meningkatkan gairah dan mengusir kebosanan bercinta pada vanilla sex.

Kunci menjalani perilaku seks ini adalah berani bereksperimen. Anda dan dia bisa saling memancing gairah dengan berbagai cara. Termasuk melakukan aktivitas seksual yang berbeda dari biasanya, menggunakan bantuan sex toys, permainan, properti tertentu, bermain peran, berfantasi, hingga perilaku seksual yang lebih ekstrem tapi tetap aman dan waras.

Anda dan pasangan bisa menciptakan erotisme dengan hal ringan. Misalnya, saat bercinta gunakan whipped cream atau saus cokelat untuk membaluri tubuh pasangan. Kuncinya, lakukan sesuatu yang baru, menyenangkan, dan membantu Anda dan pasangan keluar dari "zona nyaman".

Erotisme saat bercinta ini bisa diciptakan melalui berbagai cara dan bergantung pada selera juga pengalaman pribadi. Ada yang merasa lebih bergairah dengan menciptakan erotisme melalui pijatan sensual, ada juga yang melalui permainan tertentu. Anda dan pasangan bisa merencanakan sendiri pengalaman sensual yang erotis untuk keluar dari "zona nyaman".

Ekstremisme
Satu level di atas erotisme, perilaku seksual ekstrem kerap menjadi pilihan pasangan untuk mengusir kebosanan dan menambah gairah. Perilaku seksual ekstrem ini disebut BSDM (bondage, sadism, discipline, masochism). Dengan kata lain, perilaku seksual ini cenderung menonjolkan erotisme dengan gaya "perbudakan", "pendisiplinan", sesuatu yang "sadis" hingga "masokis" namun bukan dalam arti sebenarnya.

Tapi, ada tiga syarat utama untuk melakukan BSDM yakni, aktivitas seksual dilakukan dengan cara aman, waras, dan konsensual (atas kesepakatan bersama).

Misalnya, Anda dan pasangan merasa lebih bergairah jika bercinta dengan salah satu orang diikat di ranjang. Catatan pentingnya, semua dilakukan atas kesadaran, suka sama suka, saling menghargai dan dilakukan hanya demi meningkatkan gairah bukan untuk menyakiti pasangan.

Ketika Anda atau pasangan sudah mulai merasa tak nyaman dengan BSDM, saatnya berhenti melakukan aktivitas ini. Begitu perasaan tak nyaman muncul, apalagi jika situasi mulai tak terkendali, salah satu pihak merasa terpaksa melakukannya, apalagi merasa terintimidasi, ini tanda-tanda Anda atau dia berhak minta berhenti. Karena, ini petanda BSDM telah mengarah pada zona bahaya.

Zona Bahaya
Perilaku seks yang berada dalam zona bahaya berawal dari BSDM yang dilakukan dengan keterpaksaan. Jika salah satu pihak merasa tertekan, terintimidasi saat bercinta, apalagi jika sikap saling menghargai tak lagi muncul, tandanya Anda dan dia dalam zona bahaya.

Kuncinya, ketika Anda bercinta dengan terpaksa, Anda tengah berada di zona berbahaya dalam perilaku seksual.

Untuk menghindari zona bahaya ini, edukator seks, Eve Minax mengatakan, " Jangan terburu-buru melakukan aktivitas seksual yang berat, lakukan sensasi ringan terlebih dahulu, eksplorasi seksualitas dengan rasa penasaran dan cinta. Gunakan tiga hal, rasa ingin tahu, komunikasi dan kasih sayang."

Sebelum melakukan aktivitas seksual di luar zona nyaman, carilah referensi terlebih dahulu. Perilaku seks seperti apa yang cocok untuk Anda dan pasangan, dan mana yang tidak. Carilah referensi, dan bangunlah komunikasi agar Anda dan pasangan tak terjebak dalam zona bahaya, namun juga terlepas dari "zona nyaman" yang membuat Anda dan dia mulai kehilangan gairah bercinta.




source
READ MORE - Perilaku Seks dari Zona Nyaman hingga Berbahaya

12 Fakta Mengejutkan Tentang Selingkuh

Katanya perasaan istri sangat sensitif dan suka punya firasat bila suami macam-macam. Anda percaya itu?  Lalu ada juga yang percaya bahwa perselingkuhan terjadi jika suami tidak puas atau bahagia dengan istrinya. Kenyataan belum tentu begitu.


Menurut sebuah penelitian Rutgers University, 56 persen laki-laki yang berselingkuh mengaku bahagia dalam pernikahan mereka. Nah, para ahli menjelaskan fenomena ini dan menghilangkan mitos popular lainnya soal perselingkuhan.


Fakta 1: Kebanyakan laki-laki masih cinta dengan istri mereka ketika selingkuh
"Perselingkuhan biasanya terjadi pada fase companionate love, ketika pasangan mulai menetap, punya anak dan memantapkan kehidupan yang dibangun bersama-sama," kata Psikolog Klinis, Andra Brosh, PhD.  Sementara banyak area yang sudah mapan, biasanya sisi romantis mulai hilang. "Kami lebih sering memikirkan perempuan yang mengeluh tentang kurangnya asmara, namun laki-laki juga merasa hal itu juga," kata Dr Brosh. "Mereka sering suffering in silence (memendam semua penderitaan). Mereka percaya hal  tersebut tidak bisa lagi didapatkan dari pasangan mereka." Untuk menghindari hal ini dalam pernikahan Anda, rencankan pergi keluar bersama, menyisihkan waktu untuk seks dan mendiskusikan harapan dan impian. Jangan hanya bicara soal pekerjaan dan anak.

Fakta 2: Laki-laki biasanya selingkuh dengan perempuan yang mereka kenal

Laki-laki yang selingkuh umumnya tidak mengambil perempuan secara acak di bar. "Banyak perempuan berpikir bahwa semua perempuan selingkuhan adalah perempuan nakal. Kenyataannya tidak benar. Hubungan biasanya dimulai dari persahabatan terlebih dahulu.” Bahkan, lebih dari 60% perselingkuhan bermulai dari urusan kerja, Pastikan suami Anda merasa lebih terhubung dengan Anda daripada rekan bisnisnya. "Suami isteri pergi bekerja, mengurus anak-anak mereka dan melakukan hal-hal yang terpisah di malam hari. Itu harus dihentikan," ujar Mary Jo Rapini seorang pakar Intimacy. Dia menyarankan selalu pergi tidur pada waktu yang sama dan berpelukan.

Fakta 3: Laki-laki selingkuh untuk menyelamatkan pernikahan mereka

"Laki-laki suka pasangan mereka, tetapi mereka tidak tahu bagaimana untuk memperbaiki masalah hubungan mereka, sehingga mereka mencari alternatif di luar untuk mengisi hal yang kosong," Susan Mandel, PhD., Family Therapist. Laki-laki memiliki gagasan miring bahwa perempuan lain akan membuat kerinduan untuk sesuatu yang kurang menghilang. Kemudian, mereka dapat hidup bahagia selamanya dengan istri mereka tanpa menghadapi serta berusaha menyelesaikan masalah yang nyata.

Fakta 4: Laki-laki membenci diri mereka sendiri setelah selingkuh

Anda mungkin berpikir laki-laki yang selingkuh tidak memiliki moral, tapi sementara yang mereka lakukan tidak bermoral, mereka cenderung membenci diri . "Jika dia menempatkan egonya ke samping, ia akan merasa seperti sampah," kata pakar hubungan Charles J. Orlando, penulis buku The Problem with Women...Is Men.

Fakta 5: Laki – laki yang selingkuh makin mesra dengan istrinya

"Ketika seorang laki-laki mulai selingkuh, ia menjadi hiperaktif secara seksual," kata Rapini, Lebih jauh ia menjelaskan bahwa dorongan seksualnya telah dibangunkan, dan istrinya masih orang yang paling nyaman dalam urusan seksual. Jika Anda melihat perubahan mendadak dalam dorongan seksual suami Anda, itu bisa jadi lampu merah. “Saat hubungan perselingkuhannya makin kuat ia akan mulai menarik diri.”

Fakta 6: Perempuan juga bisa selingkuh

Sebuah studi Indiana University menunjukkan bahwa laki-laki dan perempuan selingkuh pada tingkat yang sama. “Tapi alasannya berbeda," kata Orlando. Dia menjelaskan perempuan lebih mungkin selingkuh untuk kepuasan emosional. "Selingkuh online - tanpa kontak fisik - adalah jenis yang paling merusak dari perselingkuhan," kata Orlando. Sebab bila perasaan Anda sudah diberikan pada orang lain. Itu sama saja Anda sudah keluar dari pernikahan.

Fakta 7: Seorang istri seringkali tahu suaminya selingkuh

Bagaimana bisa mantan istri Tiger Woods, Elin Nordegren, dan mantan Arnold Schwarzenegger, Maria Shriver, tidak tahu suaminya yang high profile berselingkuh? Mereka mungkin mengetahuinya, tapi tidak tahan untuk mengakuinya.

Fakta 8: Pernikahan tidak akan bisa diselamatkan di tengah perselingkuhan

Laki-laki mungkin setuju untuk menyelamatkan pernikahan tapi itu bukan berarti menghentikan hubungannya dengan perempuan lain. "Suami sedang dalam hubungan yang menyenagkan tanpa semua drama yang ada dalam hubungan stabil," kata Orlando. Pernikahan kemungkinan akan gagal, kecuali ia memutuskan dengan kemauannya sendiri bahwa hidupnya tidak lebih baik dengan perempuan lain. Jadi kuncinya adalah pencegahan. Terus menjadi perempuan yang membuatnya jatuh cinta pertama kali. "Perempuan sering berubah dari pacar yang penuh kasih menjadi istri cerewet yang suka mengomel." Jangan pelit memberinya pujian dan mengejutkannya dengan seks.

Fakta 9: Perselingkuhan bisa memperbaiki pernikahan

Apakah perselingkuhan merupakan akhir dari sebuah hubungan? Tidak selalu. Meskipun hubungan baru yang menarik, "Perselingkuhan dapat menghidupkan kembali pernikahan," kata Orlando. "Laki-laki menyadari akan orang yang mereka inginkan untuk sisa hidup mereka dan bahwa hubungan baru tidak sesempurna yang mereka pikir."

Fakta 10: Setelah membangun kembali pernikahan, suami masih merindukan selingkuhannya

Dia mungkin mencintai istrinya dan ingin menyelamatkan pernikahan, tapi dia tidak benar-benar lupa tentang perselingkuhannya. "Dia mungkin akan merindukan hal-hal yang besar tentang perempuan menyenangkan lainnya, kebebasan dari tanggung jawab, seks, seringkali ia juga merindukan perasaannya ketika bersama dengan dia, "kata Orlando.

Fakta 11: Laki-laki yang selingkuh sadar ia merobek kebahagiaan keluarganya

Seorang laki-laki mungkin menyadari dampak negatif pada, keluarga, istrinya dan dirinya sendiri, tapi masih tetap berselingkuh. "Ini semua dalam persepsinya, Jika dia merasa tidak diinginkan, undervalued dan taken for granted, kebutuhan pribadinya yang diinginkan, dihargai dan dihargai akan menang."

Fakta 12: Perselingkuhan terjadi bukan salah istri

Menyadari hal ini: Jika suami Anda tidak setia, itu bukan kesalahan Anda, tidak peduli apa yang orang katakan. "Ketika dia selingkuh, dia membuat pilihan yang sadar untuk melakukannya," kata Dr. Brosh.





READ MORE - 12 Fakta Mengejutkan Tentang Selingkuh

10 Binatang Yang Membuat Heboh Dunia


1.Mike, the headless chicken: (hidup 18 bulan tanpa kepala)
Mike ( april 1945– maret 1947) si ayam tanpa kepalaadalah wyandotte rooster yg dapat hidup selama 18 bulan setelah kepala nya dipotong.setelah banyak orang yg mengiranya sebagai hoax belaka, ayam itu dibawa oleh pemiliknya ke university of utah di salt lake city untuk menetapkan keaslian nya.pada hari senin 10 september 1945, petani lloyd olsen asal fruita, colorado, hendak mempersiapkan makan malam dan diperintahkan oleh isteri nya mencari seekor ayam. Saat itulah olsen memenggal leher ayam tua berumur 5 setengah bulan bernama mike.Kampak yg digunakan olsen luput dr pembuluh darah leher, sehingga kebanyakan dari pembuluh otak tetap utuh. Mike sempat masuk dalam puluhan surat kabar dan majalah, termasuk time dan life magazines. Olsen mendapat kritik dari beberapa pihak karena memelihara ayam tanpa kepala hidup-hidup. Di maret 1947, pada suatu motel di phoenix, mike tiba2 seperti tercekik dan mati di pertengahan malam itu.

 
2. Oscar, The cat: (mampu menebak kematian pasien yg akan datang)
 
Oscar adalah seekor anak kucing lantai 3 pusat rehabilitasi di providencerhode island.tempat itu merawat penderitaalzheimer,parkinson,dan berbagai penyakit lain di mana sang penderita bisa menemui ajal nya kapan saja dalam waktu yg tidak bs di tentukan.
Setelah sekitar 6 bulan,para staff mulai menyadari ada kejanggalan pada oscar. Oscar masuk ke ruangan yg dia mau lalu mulai mengendus-ngendus dan mengamati pasien dan selanjutnya tidur di dekat pasien tersebut. Yang mengejutkan para perawat di sana adalah pasien yg di hampiri oscar pasti meninggal dalam kurun waktu 2-4 jam kemudian setelah kedatangan nya.
Salah satu dari kejadian pertama melibatkan seorang pasien yg memiliki semacam gumpalan darah di kaki nya.oscar datang dan melingkarkan badan nya di kaki pasien tersebut dan tetap di situ sampai pasien tersebut meninggal beberapa jam kemudian. Ada kejadian lain di mana dokter telah menetapkan waktu kematian seorang pasien berdasarkan pada kondisi pasien.
Oscar membuktikan bahwa prediksi dokter tersebut 10 jam terlalu awal. Karena begitu oscar mengunjungi nya pasien tersebut meninggal 2 jam kemudian dan dokter tersebut cm bisa tercengang.
Ketelitian oscar's yg telah terbukti pada 25 kejadian akhir nya di percaya oleh pimpinan staff untuk menciptakan suatu protokol tidak biasa dan mungkin sulit dipercaya. Setiap oscar ditemukan sedang tidur dengan seorang pasien, staff akan menghubungi anggota keluarga sang pasien untuk memberitahu mengenai kematian yang akan segera terjadi.
Kemampuan oscar untuk memprediksi jam2 terakhir kehidupan manusia ini membingungkan banyak orang dan dideskripsikan oleh dr.david doza bahwa oscar adalah kucing yg tidak mau berteman pada orang hidup. Salah satu contoh nya yg di tulis dalam artikel nejm. Ketika ada seorang pasien wanita tua yang ditemani oleh oscar, dokter menyuruh oscar untuk keluar dan oscar mengeluarkan suara mendesis seperti ular derik yg seakan mengatakan 'tinggalkan aku sendiri'.

 
3. Tillamook Cheddar, The dog: (binatang pelukis paling sukses di dunia)
 
Tillamook Cheddar adalah anjing terrier yg berasal daribrooklyn, new york.
Dia dikenal dunia sebagai seniman yg paling unggul dari dunia fauna, dia telah 17 pameran tunggal di amerika dan eropa.saat ini tillie berusia 8 tahun.
Pada bulan juli 2005 sang seniman melahirkan 6 anak anjing sehat. Salah satu putranya, doc chinook strongheart cheddar tampak akan meneruskan jejak langkah ibunya. Tapi sampai saat ini doc belum melukis, dia hanya di pakai untuk model pemotretan oleh berbagai majalah.


4. Alex, The parrot: (burung terpintar di dunia)
Alex adalah burung beo berwarna abu-abu yg menjadi subjek eksperimen oleh pengamat psikologi hewan irene pepperberg. Pepperberg membeli alex di suatu petshopketika alex berumur 1 tahun. Nama alex sendiri sebenarnya adalah singkatan dari avian learning experiment.sebelum pepperberg bekerja dengan alex, dunia meyakini bahwa burung bukan lah makhluk yg cerdas. Tetapi alex berhasil menunjukkan pada dunia bahwa burung dapat memahami komunikasi dengan manusia dan memahami pesan dasar nya.pepperberg menyatakan bahwa tingkat kepintaran alex setingkat dengan lumba-lumba ataupun kera. Dia juga menyatakan bahwa alex memiliki kepintaran yg setara dengan manusia berumur 5 tahun walaupun belum bisa mencapai potensi maksimal nya karena dia mati dalam umur yg masih muda. Dia bisa menghitung, membedakan warna, dan menunjukkan ekspresi2 frustasi layak nya orang.kematian alex menjadi kejutan, karena lama hidup rata2 dari burung beo afrika adalah 50 tahun. Dia keliatan sehat sehari sebelum dia mati, dan tiba2 ditemukan sudah tak bernyawa pagi harinya. Berdasarkan pada pernyataan alex foundation pada pers, 'alex dalam kondisi kesehatan yg baik tanpa kelainan fisik apa pun selama 2 minggu terakhir sebelum kematiannya. Kematian menjadi misterius karena setelah dilakukan otopsi tetap tak diketahui penyebab kematian burung tersebut. Lab tersebut lalu menguji 2 burung lain, tetapi kemampuan mereka tak ada yg mendekati alex bahkan sampai skrg.

 
5.Oliver, The 'humanzee': A human-chimp hybrid
Oliver ditemukan oleh frank and janet berger di awal 1970 di umur sekitar 2 tahun. Beberapa pengamat perilaku dan fisik binatang kemudian meyakinkan berger bahwa oliver adalah binatang yg lain dr simpanse, mungkin adalah human-chimp hybrid (gabungan antara manusia dan kera)oliver memiliki muka yg lebih datar drpd teman2 simpanse lain nya. Gigi depan nya di cabut sewaktu dia muda dan tidak pernah tumbuh taring di kumpulan gigi nya.oliver tidak pernah berjalan dengan kepalan tangan nya melainkan berdiri dan berjalan layak nya manusia. Yang paling mengejutkan setelah nya adalah bahwa oliver lebih menyukai manusia perempuan dibaningkan simpanse betina. Selama peliputan special oleh discovery chanel, janet berger menyatakan bahwa oliver telah jatuh cinta padanya ketika dia memasuki usia 16 tahun.Oliver memanjat berger dan mencoba untuk kimpoi dengan nya. Karena tingkah laku nya itulah oliver di anggap menjadi ancaman untuk janet, sehingga diputuskan untuk memindahkan oliver. 
 
 
 
 
READ MORE - 10 Binatang Yang Membuat Heboh Dunia

7 Helikopter Perang Terkuat di Dunia




-7-
Nomor 7: CH-47 Chinook
Produsen: Perusahaan Boeing
Jenis: Helicopter Transportasi Menengah
Mesin: TwoHoneywell T55-L-712 Turboshafts
Armement: Dua 7,62 mm Mesin Guns
Kapasitas: 33-55 Tentara, 24 Kedokteran Liter atau 26.000 pound Kargo
Kecepatan maksimum: 165 mph
Genius dari desain Chinook rotor yang terletak pada kaki-60-kontra-lama. Tapi Chinook bukan hanya tentang otot – burung ini sangat cepat dan tangkas.
Pertama dikirim ke Vietnam pada 1965, Chinook CH47-A diuji untuk maks.
waktu jam terbang bisa sampai 161.000 jam terbang, membawa jutaan penumpang dan mengangkut lebih dari 1,3 juta ton peralatan. Dalam penerbangan tunggal itu bisa membawa pleton tentara ke jantung pertempuran, dan dengan dual kait menggantung di bawahnya, cepat. menjadi raja heli ayunan.
 
 
-6-
Nomor 6: MI-24 Hind
Produsen: Moskow Pabrik Helicopter MIL
Jenis: Hind-helikopter tempur-Seat
Mesin: Dua Klimov Turboshafts TV3-117MT
Persenjataan: Satu YakB Machine Gun 12,7 mm, empat 9M17P Skorpion Rudal Anti-Tank, dua puluh 80 mm S-8 Rockets
Kapasitas: 8 Pasukan
Kecepatan maksimum: 185 mph

Julukannya buaya, predator berdarah dingin untuk Perang Dingin. Mampu merobek tank, dan mesin perang lainnya, senjata asli Russia (Indonesia kapan)
Disampaikan kepada tentara Rusia pada 1970-an, Hind adalah konsep yang unik dalam desain helikopter. Ini gabungan dua peran yang sangat berbeda dalam kerangka pesawat tunggal, Hind adalah helikopter yang juga memiliki bagian kabin cukup besar untuk membawa pasukan. Anggap saja gabungan AS Apache dengan Black Hawk. (saja juga gtw man As Apache man Black Hawk) hhi
 
 
-5-
Nomor 5: Oh-6 Cayuse
Produsen: Helikopter Hughes dan McDonnell Douglas
Jenis: Pengamatan Light dan Attack Helicopter
Mesin: Allison T63-A-5a turboshaft
Persenjataan: Dua 7,62 mm Mesin Guns dan dua Buah Rocket 70-mm
Kapasitas: Empat Pasukan
Kecepatan maksimum: 137 mph
The OH -6 Cayuse adalah sebuah helikopter, kecil kuat dengan drag sangat rendah. Dijuluki “Flying Egg,” bisa melakukan manuver yang luar biasa cepat . Meskipun gesit burung ini tidak dapat membawa banyak berat, dan kehilangan fleksibilitas. The Cayuse dapat membawa keragaman senjata.
 
 
-4-
Nomor 4: AH-1 Cobra
Produsen: Helikopter Bell
Jenis: Attack Helicopter
Mesin: 2 x General Electric T700-Ge-401 Turboshafts
Persenjataan: 1 X M197 Tiga Barrel 20-mm Gun, 16 X Hellfire Rudal Anti-Tank, 76 X 70 mm Rockets-Fin Folding Aerial
Kecepatan maksimum: 173 mph
Pada bulan Januari 1965, Bell berinvestasi prototipe untuk helikopter radikal baru. Mengambil transmisi sistem rotor dan turboshaft dari Huey UH-1, mereka merancang sebuah helikopter tandem-satu kursi Cobra pergi ke perang di Vietnam. Kebutuhan untuk dukungan udara dekat dan untuk pasukan di darat menjadi prioritas, dan AH-1 akan terbang langsung ke pertempuran. (Dar dar dar)
 
 
-3-
Nomor 3: Eh-1 Huey
Produsen: Helikopter Bell
Jenis: Helicopter Utility
Mesin: Satu Textron Lycoming T53-L-13 turboshaft
Persenjataan: Dua Guns Mesin 7,62 mm, Rockets 16 70-mm
Tercatat Kapasitas: 11-14 Tentara, 6 Kedokteran Liter atau 3.000 pound Kargo
Kecepatan maksimum: 115 mph

Bell UH-1 Iroquois, lebih dikenal dengan julukan yang dimiliki oleh Kwik, pertama terbang pada tahun 1956 dan masih dalam pelayanan sampai hari ini. Lebih dari 16.000 model telah dibuat. Sering tampil di berbagai film blockbuster dan acara televisi, ini menjadi ikon Amerika.
Kelahiran Kwik datang setelah Perang Korea. Selama konflik itu, Angkatan Darat AS belajar bahwa untuk evakuasi medis yang cepat dan penyisipan pasukan, semuanya harus lebih cepat. Untuk mencapai tujuan tersebut, orang-orang di Bell mengembangkan burung radikal baru. (klu mnurut gw sih lbih tepatnya capung/papatong)
 
 
-2-
No 2: Uh-60 Black Hawk
Produsen: Sikorsky Aircraft
Jenis: Menengah Multirole Helicopter
Mesin: Dua Jenderal Turboshafts T700-GE-701c Listrik
Kepala Persenjataan: Dua 7,62 mm Miniguns Enam-Barrel, 16 Hellfire Anti-Tank Peluru kendali
Tercatat Kapasitas: Cargo 11 Pasukan atau 8.000 pound
Kecepatan maksimum: 160 mph

Sering dengar Black Hawk ini lah dia. Dijuluki Night Stalker, Blackhawk adalah kerangka pesawat evolusi. Dengan kabin yang besar dapat memenuhi satu set senjata, termasuk evakuasi medis, pengintai, komando dan kontrol, dan pasukan. juga dapat mengambil 11 pasukan bersenjata lengkap ke dalam pertempuran dan memiliki kemampuan untuk membawa muatan berat seperti rudal, roket, meriam juga penanggulangan elektronik.
Selain memiliki perisai pelindung yang dapat menahan hits dari 23-mm kerang, ia memiliki array fitur keselamatan mutakhir.
 
 
-1-

Nomor 1: Apache besarkan Ah-64d
Produsen: Boeing
Jenis: Attack Helicopter
Mesin: Jenderal Turboshafts T700-Ge-701c Listrik
Persenjataan: Satu 30-mm Cannon otomatis, 16 Hellfire Rudal Anti-Tank, Tujuh puluh Enam Rockets 70-mm-Fin Folding Aerial
Kecepatan maksimum: 165 mph
Inilah capung Penghancur terkuat saat ini. Pertama memasuki peperangan pada tahun 1984, Apache AH64-A adalah jawaban Amerika terhadap Perang Dingin ketakutan karena serangan darat Soviet di Eropa. Hasilnya? A $ 20.000.000 (dollar AS) ini dibuat dengan teknologi-of-the-art.

Dibangun untuk bertahan di garis depan, dapat beroperasi pada siang hari atau malam dan dalam cuaca buruk sekalipun. menggunakan helm yang terintegrasi dan sistem tampilan terlihat. juga dilengkapi dengan beberapa avionik terbaru dan system elektronik canggih, seperti melihat penetapan target, akurasi tembakani, visi sistem pilot malam (night vision), lubang hitam penanggulangan inframerah pasif dan navigasi peta-dari-bumi dan GPS.
 
 
READ MORE - 7 Helikopter Perang Terkuat di Dunia

7 Asuransi Teraneh di Dunia



1. Kumis Merv Hughes
Pemain kriket Merv Hughes mengasuransikan kumisnya seharga $ 370.000. Saat bermain di Australia Tim nasional kriket 1985-1994, Merv Hughesmengeluarkan sekitar $ 370.000 kebijakan di kumis tebal ciri khasnya,yang dikombinasikan dengan 6'4 "fisik dan kemampuan bermain luar biasa,membuatnya salah satu yang paling dikenal kriket di dunia.
 
 
2. Asuransi Keperawanan
Tiga bersaudara mengasuransikan keperawanan untuk 1 juta poundsterlingSebuah perusahaan asuransi Essex telah membatalkan apa yang mungkin menjadi yang paling aneh polis asuransi di Britania. Dalam kebijakan, tiga bersaudara di dataran tinggi Skotlandia, yang tampaknya adalah anggota sebuah "kelompok Kristen" , telah mengasuransikan keperawanan mereka sebesar 1 juta. Saudaranya telah membayar 100 setiap tahun sejak tahun 2000. Jika mereka telah memperoleh pembayaran, mereka berdiri untuk menerima $ 1 juta. Kebijakan tersebut tampaknya dibatalkan sebagian karena keluhan dari Gereja Katolik, yang terlihat buruk pada konsep-konsep yang tidak sah.
 
 
3. Pencicip anggur hidungnya diasuransikan sebesar $ 8 juta

Setelah bertahun-tahun menghabiskan mengkhawatirkan kehilangan aset bisnis yang paling berharga, Ilja Gort tidak perlu khawatir lagi, hidungnya diasuransikan ke gigi. Produsen anggur Belanda memiliki hidung danindra penciuman diasuransikan selama lima juta Euro ( 4 juta) olehLloyd's of London. Polis asuransi menyatakan bahwa ia mungkin tidak berpartisipasi dalam olahraga musim dingin, tinju atau kebakaranbernapas. Dia tidak boleh bekerja sebagai asisten pelempar pisau; iatidak boleh menjadi hamil dan ia tidak boleh bunuh diri.
 
 
4. Kritikus Makanan Mengasuransikan Lidahnya Seharga $ 300.000
Pada tahun 1993, kritikus makanan yang terkenal di seluruh dunia Ronay Egon mengeluarkan 250.000 ($ 353.775) polis asuransi di lidah.
 
 
5. Kaki Ronaldo untuk $ 144 juta
Wajarkan bahwa jika Anda tetap memiliki sesuatu yang berharga Anda mengasuransikan itu? Nah, dalam beberapa berita sepak bola Real Madrid mengumumkan bahwa mereka telah diasuransikan pemain bintang baru mereka Cristiano Ronaldo kaki, untuk sekitar $ 144 juta.
 
 
6. Harvey Lowe juara Yo-Yo Dunia mengasuransikan tangannya untuk $ 150,000
Mewakili Yo-Yo Cheerio Perusahaan Kanada, 13 tahun Harvey Lowe memenangkan 1932World Yo-Yo kejuaraan di London dan melakukan tur Eropa 1932-1935. Diabahkan mengajari Edward VIII, Pangeran Wales, cara yo-yo. Lowe adalah sangat berharga bagi Cheerio bahwa perusahaan mengasuransikan tangannya untuk $ 150,000!
 
 
7. Lidah pengecap Kopi memiliki asuransi untuk $ 14 juta
Pengecap Costa Kopi's Coffee, Gennaro Pelliccia memiliki lidah diasuransikan sebesar $ 14 juta dolar. Pelliccia telah menikmati gaya puluhan ribukopi, dan melalui lidah mampu melihat perbedaan. "Rasa tunas Master of kopi adalah sama pentingnya dengan pita suara dari seorang penyanyi atau kaki yang top model, dan ini merupakan salah satu kebijakan asuransi tunggal terbesar dibawa keluar untuk satu orang," kata seorang juru bicara Lloyd's broker Glencairn Limited, yang mengatur asuransi.
 
 
 
READ MORE - 7 Asuransi Teraneh di Dunia

Entri Populer